Warga Langensari Banjar Peringati Penaklukan Konstantinopel “Menyongsong Bisyarah Rasulullah”

 Warga Langensari Banjar Peringati Penaklukan Konstantinopel “Menyongsong Bisyarah Rasulullah”

Yayasan AtTaqwa Nahdhotul Wathan Kota Banjar yang bertempat di Langensari mengadakan kegiatan Peringatan Penaklukan Konstantinopel pada hari Rabu, 20 Jumadil Ula 1441 H atau bertempatan pada 15 Januari 2020. Ratusan peserta yang datang dari berbagai kalangan, di antaranya Tokoh Agama, Tokoh Masyarakat, Pemuda, Mahasiswa, Pelajar dll.

Acara ini diawali dengan penayangan video singkat perjuangan Muhammad Al Fatih, dan tepat pada pukul 21.00 wib acara-pun dibuka oleh MC, dilanjut dengan lantunan Tilawah Al-Qur’an dan sambutan dari Sohibul Bait atau penyelenggara, yaitu Kiyai Afifudin selaku pimpinan Yayasan Attaqwa Nahdhatul Wathan Kota Banjar.

Acara pertama diisi dengan penyampaian pidato Peringatan Penaklukan Konstantinopel dari al-‘Alim al-Jalil Syekh Atha‘ bin Khalil Abu ar-Rasytah oleh Ustadz Zamroni, S.Pdi. Pidato yang berisi pesan penting terhadap kaum muslim tentang pentingnya mengembalikan kembali sebuah memori perjuangan dalam mewujudkan bisyarah Rasulullah sekaligus meneguhkan perjuangan dakwah Islam yang semakin berat.

Sesi berikutnya disampaikan oleh seorang anak muda bernama Kurniawan Hanif Naufal Abqary atau yang akrab dipanggil dengan Kang Akur memaparkan tentang peristiwa heroik yang dilakukan oleh Sultan Muhammad Al-Fatih bersama pasukannya saat menaklukan ibukota Romawi Timur, Konstantinopel (sekarang Istambul) pada tahun 1453. Salah satu hal yang luar biasa adalah saat pasukan Al-Fatih memindahkan 72 kapal perang menyeberangi bukit Galata untuk menuju titik terlemah pertahanan Konstantinopel. Kang Akur juga menegaskan bahwa misi selanjutnya dari umat Islam setelah menaklukan Konstantinopel adalah menaklukan Kota Roma sebagaimana tercantum dalam hadist dan Bisyarah Agung yang lainnya yaitu menjemput tegaknya Al Khilafah Islamiyah kedua yang berdasar metode Kenabian. Di akhir pemaparannya Kang Akur menyampaikan bahwa Bisyarah adalah modal penting yang harus dimiliki oleh Umat Islam untuk senantiasa kokoh dan tangguh di jalan Islam. Selain itu kegundahan dalam diri seorang muslim juhga menentukan langkah yang harus dilakukan, terutama bagi perjuangan Islam. Sehingga tidak perlu lagi dibingungkan dengan kegundahan yang tidak bermanfaat bagi ummat.

Acara dilanjutkan dengan orasi dakwah yang disampaikan oleh Ustadz Tasudin. Dalam pemaparannya beliau menyampaikan bahwa kecintaan seseorang terhadap sesuatu akan memunculkan imajinasi tentang apa yang ia cintai, begitupun ketika seorang muslim mencintai Islam, maka ia berimajinasi tentang Islam yang akan menguasai seluruh dunia. Begitu pula dengan kekuasaan di bumi yang Allaah janjikan akan diberikan seluruhnya kepada Kaum Muslimin. Sehingga harusnya tidak perlu lagi ada keraguan dalam diri setiap umat muslim. Meskipun aka nada berbagai tuduhan dan fitnahan keji yang terlontar tersebab perjuangan islam saat ini. Lanjutnya beliau juga menjelaskan bahwa jika memang ada yang menyebutkan bahwa gantungkan cita-cita setinggi mungkin, maka harusnya mereka para pembenci Islam tidak perlu repot dengan cita-cita yang diinginkan umat Islam. Sedang bagi seorang muslim cita-cita ini muncul dari wahyu Allaah yang menjadi sebuah kepastian akan terwujud. Di akhir penjelasannya beliau menyampaikan bahwa berbicara perjuangan bukanlah berbicara tentang usia, sehingga tidak ada alasan bagi seorang muslim yang berusia renta tidak ikut andil dalam perjuangan islam, beliau mencontohkan seorang sahabat yang bernama Abu Ayyub Al Anshari yang berusia 80 tahun namun tidak menyurutkan dirinya untuk ikut berjuang secara fisik menjadi bagian dalam menunaikan Bisyarah Rasul tentang penaklukan Konstantinopel.

Di akhir acara juga ditampilkan film dokumenter tentang perjuangan penaklukan Konstantinopel oleh Sultan Muhammad II atau yang dikenal sebagai Muhammad Al Fatih.

Tepat pada pukul 23.00 wib acara ditutup dengan pembacaan do’a dilanjutkan dengan ramah tamah dan makan bersama.[]KHNA

Share artikel ini:

Related post

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *