Yang Mau Dilanjutkan Prabowo dari Rezim Jokowi, Apanya?
Mediaumat.info – Juru Bicara Presiden Era Gus Dur Adhie M. Massardi mempertanyakan pernyataan Presiden Terpilih Prabowo yang akan melanjutkan kebijakan yang dilakukan pemerintahan Joko Widodo Jilid II.
“Prabowo selalu menyatakan akan melanjutkan yang dilakukan Jokowi. Nah saya bilang yang dilanjutkan yang apanya? Apa kemunduran dan indeks korupsi yang akan terus hancur, indeks HAM yang terus hancur? Nah ini yang perlu kita kritisi,” ujarnya dalam Diskusi Online Media Umat Rezim Baru, Harapan Baru? di kanal YouTube Media Umat, Ahad (13/10/2024).
“Kan kita pertanyakan yang dilanjutkan dari pemerintahan Joko Widodo Jilid II apanya? Kemerosotan ekonominya? Kemerosotan kelas menengahnya? Apakah korupsinya? Apakah pembangunan infrastrukturnya yang berantakan, yang tanpa analisa dampak lingkungan, tanpa amdal? Atau, mau meneruskan menumpuk utang? Kan kita enggak tahu yang mana mau diteruskan,” ungkapnya.
Sementara menurut Adhie, semua yang dilihatkan rezim Jokowi justru memburuk semua. “Kalau kita melihat seseorang sesuatu untuk masa depan itu lihat track record-nya. Dia pernah melakukan apa, pernah mengerjakan apa kemudian ke depan akan apa yang terjadi kan itu bisa dilihat,” ujarnya.
Hal semacam ini, tidak pernah dilakukan. “Sehingga sekarang ini kita tidak ada lain selain berharap, berharap, berharap tapi harapannya dasarnya apa? Misalnya berharap kepada Prabowo agar mengatasi persoalan-persoalan, dasarnya apa bahwa Prabowo bisa mengatasi persoalan-persoalan yang ditinggalkan oleh Joko Widodo?” pungkasnya. [] Muhammad Nur
Dapatkan update berita terbaru melalui channel Whatsapp Mediaumat