“Semoga Penjara Menjadi Saksi Ali Baharsyah di Akhirat dalam Membela Muslim Uighur”

Mediaumat.news – Kuasa hukum aktivis Islam dan aktivis kemanusiaan Ali Baharsyah, Chandra Purna Irawan,  mempertimbangkan untuk tidak mengajukan banding dan mendoakan semoga penjara menjadi saksi bagi kliennya di akhirat dalam membela Muslim Uighur.

“Kami dari penasihat mempertimbangkan untuk tidak mengajukan banding terhadap upaya ini. Mudah-mudahan Ustaz Ali Baharsyah ditahan di sana menjadi saksi di akhirat bahwa telah melakukan pembelaan terhadap Muslim Uighur,” ujarnya kepada Mediaumat.news usai mengikuti sidang putusan hakim, Senin (5/10/2020) di Pengadilan Negeri Jakarta Pusat.

Meski telah divonis 10 bulan penjara dan denda 50 juta subsider sebulan kurungan, Chandra tetap yakini kliennya tidak bersalah bila dikaitkan dengan unsur pidana Pasal 28 ayat 2, akan tetapi pada hari ini majelis hakim rupanya mempertimbangkan hal lain.

Chandra menjelaskan bahwa di dalam persidangan sebelumnya terungkap bahwa Ali Baharsyah mengunggah video pembelaan terhadap Cina Muslim dalam konteks ini Uighur, kalimat yang diucapkan juga dengan intonasi datar.

“Itu pun sekadar hanya membandingkan dan dilakukan secara spontan tidak terencana dan informasi yang didapatkan pun juga dari berita-berita yang sudah terverifikasi,” bebernya.

Kemudian, setelah usai persidangan Ali Baharsyah menyampaikan pesan untuk jangan takut menyampaikan kebenaran sekalipun resikonya mendekam dipenjara atau meregang nyawa karena itu kemuliaan bagi aktivis dakwah Islam.

“Jangan takut menyampaikan kebenaran di depan penguasa zolim, jangan pernah takut membela kaum yang tertindas apalagi itu saudara kita Muslim Uighur kalau bukan kita siapa lagi yang membela mereka? Sekalipun resikonya mendekam dipenjara atau meregang nyawa karena itu kemuliaan bagi aktivis dakwah Islam,” ujar Ali usai sidang putusan akhir di Pengadilan Negeri Jakarta Pusat.

Ali juga menasehati penguasa zalim yang membiarkan Muslim Uighur ditindas. Menurutnya menyampaikan kalimat yang haq kepada mereka juga merupakan jihad, sebagaimana sabda Rasulullah SAW, “Seutama-utamanya jihad adalah menyampaikan yang haq di depan penguasa zalim.”

Terakhir ia menyampaikan kepada teman-teman seperjuanganya untuk tetap semangat dan terus berjuang, Insyaallah kemenangan Islam akan tegak. “Khilafah akan segera tiba, itu janji Allah SWT. Karena dengan tegaknya khilafah itu memberikan keadilan bagi seluruh umat manusia tidak hanya untuk umat Islam saja,” pungkasnya.[] Ghifari Ramadhan

Share artikel ini: