Selamatkan Muslim Uighur!

 Selamatkan Muslim Uighur!

Kezaliman yang terus menimpa Muslim Uighur menjadi sorotan dunia, termasuk warga muslim Banua. Agenda “Kantin” (Kajian Rutin) FSDI STKIP PGRI Banjarmasin yang digelar tiap Jumat pagi, secara khusus pada Jumat pekan ini (21/12) mengangkat tema “Selamatkan Muslim Uighur”.

Wahyudi salah satu pengurus FSDI mengatakan “Kita harus membantu saudara kita muslim Uighur, minimal dalam bentuk doa atau kiriman bantuan”. Ia pun menambahkan: “Namun pertolongan yang paling dibutuhkan di sana adalah bebasnya mereka dari kedzaliman rezim komunis China”

Sebagaimana yang diberitakan berbagai media bahwa tingkat diskriminasi dan persekusi terhadap Muslim Uighur akhir-akhir ini meningkat.

Menurut Panel Hak Asasi Manusia PBB pada Jumat (10/8/18) mengaku telah menerima banyak laporan terpercaya, bahwa satu juta warga etnis Uighur di Cina telah ditahan di satu tempat pengasingan rahasia yang sangat besar. Anggota Komite Penghapusan Diskriminasi Rasional PBB, Gary McDougall, mengatakan sekitar dua juta warga Uighur dan kelompok minoritas Muslim dipaksa menjalani indoktrinasi di sejumlah penampungan politik di wilayah otonomi Xinjiang (Republika.co.id).

Sementara Ustadz Abdul Jabar yang mengisi kajian mengajak kepada peserta kajian untuk mendoakan, dan menyeru kepada pemerintah Indonesia agar mengirim pasukan untuk menolong Muslim Uighur yang sedang terzalimi, sebagai wujud nyata kepedulian terhadap sesama muslim.

“Orang yang tidak peduli terhadap kondisi kaum muslimin maka bukan termasuk golongan kaum muslimin” demikian Ustadz Abdul Jabar mengutip hadits Nabi SAW dalam uraiannya.[]

Share artikel ini:

Related post

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *