Said Didu: Praktek Oligarki di Indonesia Sangat Sempurna

 Said Didu: Praktek Oligarki di Indonesia Sangat Sempurna

Mediaumat.id – Pengamat Kebijakan Publik Dr. Muhammad Said Didu. M.Eng mengatakan di Indonesia terjadi praktek oligarki yang sangat sempurna.

“Oligarki sangat sempurna terjadi di Indonesia,” ujarnya dalam acara Live FGD PKAD #40: Outlook 2022; Kuasa Korporasi & Cengkeraman Oligarki, Sabtu (1/1/2022) di kanal YouTube Pusat Kajian dan Analisis Data (PKAD).

Said Didu mengistilahkan, oligarki di Indonesia itu ibarat ‘kun faya kun’ apa maunya terjadi-terjadilah. Bahkan menurutnya, membentuk undang-undang pun disesuaikan dengan apa kemauan para pelaku oligarki, seperti UU Minerba, UU Cipta Kerja, UU KPK, UU Corona.

Said Didu mengatakan, ekskalasi pemerintahan mendekati akhir seharusnya semakin baik, yaitu dengan membuat kebijakan-kebijakan untuk perbaikan bangsa dan negaranya. Tapi Said Didu melihat, rezim ini justru sebaliknya, semua kebijakannya justru memberatkan rakyat.

“Jadi saya perkirakan, agenda oligarki tahun 2022 adalah amandemen kembali undang-undang, bikin perpu kembali, itu agenda mereka,” pungkasnya.[] Agung Sumartono

Share artikel ini:

Related post

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *