Rocky Gerung: Demokrasi adalah Pemerintahan Akal Melalui Pemerintahan Orang
Mediaumat.info – Kritikus Rocky Gerung mengatakan demokrasi adalah pemerintahan akal melalui pemerintahan orang.
“Dalam filsafat politik bahwa demokrasi itu bukan pemerintahan orang, untuk orang-dari orang-oleh orang, bukan! Demokrasi adalah pemerintahan akal melalui pemerintahan orang tadi,” ujarnya dalam video Kabinet Baru, Tapi Orang Lama?! Ceramah Rocky Gerung Bikin Gempar ” Penghuni Istana”, Kamis (9/5/2024) di kanal YouTube Refly Harun.
“Betul kutipannya, the government of reason through the government by the people,” imbuhnya.
Jadi, menurut Rocky, memang diperlukan pemerintahan orang yang berakal sehat. “Tapi ada orang berakal, tapi akalnya bulus,” bebernya.
Ia mendesak supaya percakapan politik dilakukan di wilayah yang akal bisa diuji. “Di mana itu?” tanyanya.
Menurutnya, tidak bisa akal diuji di panggung dangdut. Akal itu bisa diuji di pesantren maupun di universitas. “Tapi justru, di situ dilarang politik, kan kontradiksi,” tegasnya.
Menurut Rocky, untuk menghasilkan pemimpin yang bermutu, untuk tahu bahwa dia berakal atau tidak (maka harus diuji di kampus maupun di pesantren). “Tapi presiden bilang, jangan diskusi politik di kampus, kalau BEM buat diskusi politik, rektornya dijewer,” ungkapnya.
“Jangan percakapan politik di pesantren, kacau pikiran seperti itu,” pungkasnya. [] Muhammad Nur
Dapatkan update berita terbaru melalui channel Whatsapp Mediaumat