Rajab: Pemuda dan Peradaban Islam

“Hidup Mahasiswa Islam! Hidup Pemuda Islam! Hidup Generasi Islam!”, pekik para pemuda dan mahasiswa yang menghadiri Peringatan Rajab 1443H.

Acara yang dihadiri sekitar seratus orang pemuda dan mahasiswa tersebut digelar secara hybrid yaitu online dan offline. Acara yang diselenggarakan di sebuah kafe di Purwakarta tersebut diinisiasi oleh Badan Koordinasi Lembaga Dakwah Kampus(BKLDK) Purwakarta.

Nampak sebagai pembicara, Kang Dhika sebagai Ketua BKLDK Purwakarta, Kang Ilham sebagai mantan Ketua BKLDK, Kang Wilyanto mantan aktivis kampus, Kang Iqbal sebagai Ketua LDK STAI Muttaqien dan Pak Joko Kristianto dosen sebuah kampus di Purwakarta.

Acara yang diformat santai dan ganyeng ala pemuda Sunda ini mengupas peran pemuda dan mahasiswa dalam kebangkitan Islam dalam upaya mewujudkan peradaban Islam yang mulia. Mereka sepakat untuk mengajak para pemuda Islam untuk mengisi waktu dengan aktivitas yang positif dan tak lupa untuk terus mengkaji Islam.

“Islam itu tak sekedar soal Sholat, Zakat, Puasa dan Haji. Tapi Islam mengatur seluruh aspek kehidupan hingga politik, ekonomi, pendidikan, social dan semuanya”, Ucap Kang Ilham.

Pak Joko Kristianto menuturkan,” Betapa besar peran pemuda dalam perubahan. Tentu yang diharapkan adalah perubahan yang baik. Perubahan yang baik itu tentunya dituntun oleh Islam”.

“ Sekarang ini eranya anak muda belajar Islam dan mengamalkan Islam”, pungkas Pak Joko.

Acara yang diselenggarakan malam hari ini dihadiri oleh para pemuda dan mahasiswa. Nampak pula para tokoh aktivis kampus ikut meramaikan acara tersebut.[]AF

 

 

Share artikel ini: