Kyai Muhibuddin, Sekjen Forum Ulama Ahlussunah Kota Bogor, mengingatkan peran ulama dalam menerapkan Islam secara kaffah. Ungkapan itu beliau sampaikan di hadapan puluhan ulama Kota Bogor yang hadir dalam Multaqo Ulama, di Aula Dakwah Graha 19 Kota Bogor, pada hari Ahad (29/4) lalu.
“Ulama sebagai pewaris Nabi oleh Allah SWT dikaruniakan ilmu dan rasa takut kepadanya. Ulama harus menjadi garda terdepan bersama umat dan Hizbut Tahrir dalam memperjuangkan agar syariat-Nya tegak sempurna dalam sistem Khilafah. Sehingga Islam dan kaum muslimin kembali hidup mulia serta rahmatan lil’alamin terwujud”, tegas Kyai Muhibuddin.
Gayung pun bersambut, KH. Amiruddin, Kyai Ahmad Nurhidayatullah dan Kyai Agus menguatkan apa yang diutarakan Kyai Muhibuddin. Kalam beliau bertiga semakin memantapkan tekad para peserta yang hadir untuk berada di garda terdepan dalam perjuangan menegakkan khilafah.
“Kita para ulama yang hadir menjadi garda terdepan dalam menegakkan syariah dan khilafah Islam. Bersama umat siap membela Hizbut Tahrir Indonesia (HTI) dalam melawan kezaliman pemerintah di PTUN, dan mendoakan Hizbut Tahrir menang karena HTI layak menang”, tegas para ulama.[]
Sumber: shoutululama.com