Megawati Ucapkan Dirgahayu PKC, Prof. Suteki: Jika Benar, Posisi Pancasila di Mana?

Mediaumat.news – Rekaman video Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri sedang memberi ucapan dirgahayu Partai Komunis Cina ke-100 tahun, mengundang tanya Pakar Hukum dan Masyarakat Prof. Dr. Suteki, S.H., M. Hum. jika dikaitkan dengan Pancasila.

“Jika video Bu Megawati ini benar adanya, kadang saya itu bertakon-takon (bertanya-tanya), posisi Pancasila itu sebenarnya di mana?” ujarnya kepada Mediaumat.news, Sabtu (3/7/2021).

Video berdurasi 2.01 menit dan viral di media sosial tersebut juga membingungkannya. Sehingga muncul pertanyaan darinya terkait dukungan atau tentangan, dalam hal ini PDIP terhadap komunisme-liberalisme yang telah menjadi ideologi Partai Komunis Cina (PKC). “Mendukung komunisme atau liberalisme? Atau mendukung keduanya? Atau menentang keduanya?” ucapnya heran.

Kalaupun memang menentang komunisme, lanjutnya keheranan, mengapa (masih) ada partai politik pembela Pancasila yang terkesan mendukung partai komunis dengan pemimpinnya yang mengucapkan dirgahayu kepada PKC.

Padahal diketahui, telah terdapat aturan hukum berbentuk Ketetapan MPRS Nomor 25 Tahun 1966 tentang pembubaran Partai Komunis Indonesia, pernyataan sebagai organisasi terlarang di seluruh wilayah negara Republik Indonesia dan larangan setiap kegiatan untuk menyebarkan atau mengembangkan paham atau ajaran komunisme/marxisme-leninisme.

Sehingga dengan demikian, ia menegaskan, bahwa penyebaran ideologi komunis seperti yang diemban PKC pada intinya dilarang. “Tapi… ah sudahlah, makin dipikir makin bikin mumet,” pungkasnya.[] Zainul Krian

Share artikel ini: