Hizbut Tahrir Inggris Serukan Tentara Muslim Selamatkan Palestina

 Hizbut Tahrir Inggris Serukan Tentara Muslim Selamatkan Palestina

Mediaumat.id – Hizbut Tahrir Inggris menyerukan tentara Muslim untuk menyelamatkan Palestina. “Spanduk utama kami merangkum inti demonstrasi ini, Tentara Muslim! Menyelamatkan Rakyat Palestina,” ujar Media Perwakilan Hizbut Tahrir Inggris Yahya Nisbet dalam siaran pers saat menggelar demonstrasi di luar Kedutaan Besar Mesir dan Turki di London, Sabtu (21/10/2023).

HT Inggris mengatakan, Zionis telah menduduki Palestina secara ilegal selama 75 tahun dan didukung oleh elite kolonialis Barat. Selama ini rakyat Palestina telah menjadi sasaran penindasan brutal, pengepungan, penculikan dan pembunuhan baik terhadap laki-laki, perempuan, anak-anak, dan orang tua.

Dalam demonstrasi di luar Kedutaan Besar Mesir dan Turki di London tersebut, Hizbut Tahrir Inggris menyerukan kepada tentara Mesir untuk mengabaikan perintah Amerika Serikat dan agen Amerika yakni as-Sisi, untuk bergerak menuju perbatasan dan menyelamatkan saudara-saudari Palestina mereka dari terorisme rezim tirani Zionis.

HT Inggris juga menyerukan kepada tentara Turki untuk memperbaiki kelalaian pengkhianat Erdogan agar mendukung saudara-saudara mereka yakni tentara Mesir dalam menyelamatkan saudara-saudari Palestina, dan tidak membiarkan anak-anak tak berdosa lainnya dibunuh lagi oleh penjajah dan pemukim ilegal.

Terakhir HT Inggris menyerukan kepada orang-orang adil di seluruh dunia untuk menuntut penarikan seluruh militer Barat dari wilayah tersebut, dan menghapus semua dukungan finansial bagi Zionis, termasuk para penguasa Muslim di sekitar mereka yang merupakan pembela terbesar Barat.

“Waktunya telah tiba untuk mengakhiri pendudukan kriminal yang merupakan kekejian terhadap umat manusia. Waktunya telah tiba bagi umat Islam di wilayah ini untuk memulihkan khilafah (kekhalifahan) di jalan kenabian, untuk sekali lagi membawa perdamaian abadi dan keadilan di wilayah ini dan dunia,” pungkas Yahya.[] Agung Sumartono

Share artikel ini:

Related post

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *