Dialog Muharam Probolinggo Raya: Hijrah, Peristiwa yang Sangat Penting
Mediaumat.id – Direktur Rumah Inspirasi Perubahan Probolinggo Indra Fakruddin menyatakan peristiwa hijrahnya Nabi Muhammad SAW dan para sahabat merupakan merupakan peristiwa yang sangat penting sehingga dijadikan tahun awal penanggalan Islam.
“Ini peristiwa yang sangat penting dan bagian dari kecintaan kita kepada Nabi, momentum hijrahnya Nabi Muhammad SAW,” jelasnya di hadapan sekitar 200 tokoh yang hadir dalam Dialog Muharam: Saatnya Hijrah Kaffah, Ahad (23/7/2023) di Lumajang.
“Hijrah menjadi pembeda dari sejarah dakwah Rasullah SAW, dari darul kufur menuju darul haq,” imbuhnya.
Dalam kesempatan yang sama, Tokoh Masyarakat Lumajang Ichsan Mahmudi menjelaskan, Muharam mestilah dijadikan sebagai momen untuk meningkatkan ketakwaan dan keimanan menuju penerapan Islam secara kaffah.
“Bulan Muharam ini kita jadikan sebagai bkan untuk meningkatkan ketakwaan dan keimanan untuk bisa berubah menuju Islam Kaffah,” jelasnya.
Selain itu, ditayangkan pula rekaman tausiyah dari dua cendekiawan Muslim KH Rokhmat S Labib dan Ustadz Muhammad Ismail Yusanto.
Acara ini tidak hanya dihadiri dan disaksikan secara offline tetapi juga secara online di beberapa daerah kota dan kabupaten Probolinggo dan Lumajang dengan nonton bareng melalui YouTube.[] NIN