Pihak berwenang di wilayah otonomi Xinjiang Uigur di China barat laut memaksa para mahasiswa Uigur dan orang tua mereka untuk menandatangani perjanjian bahwa mereka tidak akan berpuasa selama bulan suci Ramadhan dalam upaya untuk semakin melemahkan tradisi agama dari kelompok etnis yang sebagian besar beragama Islam itu.
Para pejabat biasanya memaksa restoran agar tetap buka dan membatasi akses ke masjid selama Ramadhan, dan sumber-sumber tahun lalu mengatakan kepada RFA Uigur Service bahwa para kader Partai Komunis Uigur, pegawai negeri dan pensiunan pemerintah harus menandatangani dokumen yang mengatakan bahwa mereka tidak akan berpuasa atau melakukan sholat selama bulan suci Ramadhan, agar ‘menjadi contoh’ bagi penduduk Uigur lainnya di masyarakat.
Seorang mahasiswa di wilayah Peyziwat di prefektur Kashgar baru-baru ini mengatakan kepada RFA bahwa para pejabat sekolah mengharuskan dia dan teman-teman sekelasnya untuk menandatangani perjanjian bersama orang tua mereka bahwa mereka tidak akan berpuasa selama bulan Ramadhan suatu hal yang menandai pertama kalinya pihak berwenang diketahui menargetkan anak-anak usia sekolah dengan tindakan semacam itu.
Laporan tersebut menunjukkan bahwa pihak berwenang melakukan penyerangan yang belum pernah dilakukan sebelumnya terhadap kehidupan pribadi rakyat Uigur untuk menghilangkan apa yang mereka sebut sebagai tanda-tanda “ekstremisme religius” di wilayah tersebut.
Ketika seorang siswa ditanya apakah orang tuanya berpuasa selama bulan Ramadhan, siswa itu mengatakan bahwa mereka tidak berpuasa karena “Mereka tidak diperbolehkan untuk mempraktekkan hal-hal seperti itu di depan anak-anak mereka.”
Seorang kader perempuan dari wilayah Peyziwat mengatakan bahwa menjelang Ramadhan “Semua kader dan anggota partai dipanggil ke kantor wilayah untuk suatu pertemuan, di mana kami diminta untuk ‘lebih waspada’ dan ‘memberi perhatian khusus’ kepada siapa pun yang mengeluh tentang kebijakan pemerintah mengenai ekstremisme agama. ”
Ketika ditanya apakah puasa dianggap sebagai “kegiatan keagamaan yang ilegal,” kader itu mengakui bahwa puasa bukan kegiatan ilegal, tetapi mengatakan “Orang tidak boleh mengeluh ketika hidup dalam kondisi yang baik seperti itu.”
Dia juga mengkonfirmasikan sebuah laporan oleh Human Rights Watch yang bermarkas di New York awal bulan ini bahwa pihak berwenang menerapkan aturan “Tinggal di Rumah” secara tetap terhadap keluarga kader Uigur Muslim yang mencatat informasi tentang kehidupan dan pandangan politik mereka, dan menjadikan mereka sebagai indoktrinasi politik, sebagai bagian kampanye “serangan dengan kekerasan” yang semakin invasif di kawasan ini.
Sumber-sumber lain, termasuk seorang perwira di kantor polisi di Prefektur Aksu, mengatakan peningkatan langkah-langkah keamanan berlaku di seluruh wilayah itu selama Ramadhan.
Pembatasan baru seputar Ramadhan sejalan dengan langkah-langkah yang ada yang menargetkan “Ekstremisme” agama yang telah diperkenalkan dalam beberapa tahun terakhir.
Sejak April, ribuan penduduk Uigur yang dituduh menyembunyikan pandangan “Ekstrimis” dan “Secara politis tidak benar” telah ditahan di kamp-kamp pendidikan politik ulang di seluruh Xinjiang, di mana kelompok etnis itu mengeluhkan diskriminasi, penindasan agama, dan penindasan budaya di bawah Pemerintahan Cina.
Pihak berwenang mengandalkan daftar yang diedarkan awal tahun lalu terhadap “75 Tanda Ekstremisme Keagamaan” untuk menahan penduduk Uigur di tengah serangkaian kebijakan keras yang menyerang hak-hak dan kebebasan sah mereka yang diberlakukan sejak sekretaris Partai Komunis Chen Quanguo ditunjuk untuk memerintah wilayah itu pada Agustus 2016.
Di antara tanda-tanda ekstremisme dalam daftar itu adalah “Melakukan bisnis seperti biasa” dan “Kaum Muslimah mengenakan pakaian agama untuk bekerja” selama Ramadan, “Menyimpan atau membeli makanan dalam jumlah besar untuk konsumsi di rumah” dan “Bertingkah tidak normal,” dan “Sholat berjamaah di depan umum di luar masjid. ”
Daftar lain menginformasikan para pejabat untuk mengawasi apa yang disebut sebagai “28 Tanda Kegiatan Keagamaan Ilegal.”
Menjelang Ramadhan tahun ini, kelompok pengasingan Kongres Dunia Uigur yang bermarkas di Munich mengeluarkan pernyataan yang mendesak pemerintah China untuk memastikan hak-hak kebebasan beragama bagi warga Uigur , dan memungkinkan mereka untuk melakukan ibadah selama bulan suci tanpa pembatasan.
“Setiap tahun, di bulan Ramadhan telah berubah menjadi salah satu ketakutan dan kecemasan karena peningkatan pembatasan, yang telah menyebabkan gangguan yang sukar diungkapkan dalam kehidupan sehari-hari penduduk Uigur ,” kata presiden WUC Dolkun Isa pada saat itu.
China secara teratur melakukan kampanye “Serangan keras” di Xinjiang, termasuk penggerebekan oleh polisi terhadap rumah-rumah tangga Uigur, pembatasan praktik peribadatan Islam, dan pembatasan budaya dan bahasa penduduk Uigur , termasuk video dan materi lainnya.
Sementara Cina menyalahkan beberapa orang Uigur atas terjadinya serangan “Teroris”, para ahli di luar China mengatakan Beijing telah membesar-besarkan ancaman dari Uigur dan bahwa kebijakan domestik yang represif bertanggung jawab atas meningkatnya kekerasan di sana yang telah menyebabkan ratusan orang tewas sejak tahun 2009.[]
Sumber: rfa.org