Penguasa Arab Saudi Sedang Berjalan Bersama Amerika Tentang Gaza

 Penguasa Arab Saudi Sedang Berjalan Bersama Amerika Tentang Gaza

Pada hari Sabtu, 14/10/2023, Al Jazeera Net melaporkan berita tentang Menteri Luar Negeri Saudi Pangeran Faisal bin Farhan yang bertemu dengan mitranya dari Amerika, Anthony Blinken, di Riyadh. Keduanya menekankan perlunya gencatan senjata di Jalur Gaza dan mengatasi krisis kemanusiaan. Dalam pertemuan tersebut, Menteri Luar Negeri Saudi menekankan pentingnya upaya untuk memastikan masuknya bantuan kemanusiaan ke Jalur Gaza, dan dia meminta hal ini dari Amerika, sebab dia merasa bahwa tidak punya cara untuk membantu Gaza kecuali melalui Amerika.

Sementara itu, Blinken menekankan pentingnya tindakan bersama untuk menghindari perpanjangan krisis saat ini, dan menekankan perlunya upaya untuk melindungi warga sipil, membangun daerah aman, dan mengirimkan bantuan ke Gaza.

TV channel Arab Saudi Al-Ekhbariya melaporkan bahwa kedua menteri “berdiskusi untuk mengurangi eskalasi di wilayah Palestina, dan menyediakan koridor kemanusiaan yang aman untuk memberikan perawatan medis kepada mereka yang terluka akibat pemboman (Israel) di Gaza, serta menyediakan bantuan untuk para pengungsi yang membutuhkan makanan akibat blokade di Jalur Gaza.”

Para penguasa Arab Saudi dan para penguasa Muslim lainnya tidak menyatakan sikap yang menentang Amerika, yang memberikan lampu hijau kepada Yahudi untuk menghancurkan Gaza, seolah-olah para penguasa tersebut tidak mempunyai kekuatan pengambilan keputusan dan tidak ada tentara yang dapat membantu (hizb-ut-tahrir.info, 15/10/2023).

Share artikel ini:

Related post

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *