Hizbut Tahrir Palestina Serukan Tentara dan Penguasa Muslim Tolong Palestina
Mediaumat.id – Terkait upaya para pahlawan Palestina yang telah mengguncang entitas penjajah Yahudi berikut rentetan serangannya pada Sabtu pagi (7/10), Hizbut Tahrir Palestina menyeru kepada para prajurit dan perwira Muslim serta pemangku kekuatan dan kekuasaan di negeri-negeri Muslim untuk turut menolong mereka.
“Tolonglah mereka dan agama kalian dengan semua kemampuan dan kekuatan pasukan,” demikian bunyi seruan dari Kantor Media Hizbut Tahrir Palestina yang diterima Mediaumat.id, Senin (9/10/2023).
Untuk diketahui, lanjut seruan tersebut, saudara-saudara Muslim di tanah Palestina yang diberkahi, telah menyalakan api perlawanan. Dengan kata lain, kaum Muslim, terutama yang disebut sebelumnya, harus melakukan hal serupa.
“Kalian harus terus menyalakan api itu hingga membakar entitas ini. Tolonglah mereka, karena mereka telah meminta pertolongan kepada kalian,” sambungnya.
Dengan kata lain pula, ajak HT Palestina, para tentara Muslim agar menghancurkan pagar dan tembok musuh pengecut ini, serta musnahkan entitasnya.
Di samping itu, tegasnya, umat tak boleh membiarkan para penguasa negeri Muslim menjadi pengecut apalagi menjadi boneka-boneka penurut yang merampas kehormatan, kemenangan dan kekuasaan kaum Muslim.
“Untuk itu, tumbangkan mereka. Apalagi singgasana mereka lemah, rapuh dan goyah, seperti keadaan entitas Yahudi yang mereka lindungi,” singgung seruan tersebut kembali.
Tidak Sehebat yang Disampaikan
Sebagaimana diberitakan, banyak pihak yang mengatakan bahwa sistem pertahanan berikut intelijen dari entitas penjajah Yahudi ternyata tak sehebat seperti yang disampaikan.
Hal ini tampak jelas buntut dari rentetan serangan yang dilakukan oleh kelompok pembebasan Palestina, Hamas, tempo hari yang berdampak sangat buruk bagi keadaan musuh.
“Ini juga merupakan gambaran yang sangat jelas mengenai realitas musuh yang sebenarnya rapuh, pengecut, dan lemah,” seru Hizbut Tahrir lagi.
Karenanya, Hizbut Tahrir memohon kepada Allah SWT agar semua itu menjadi tantangan yang akan diikuti dengan kemenangan besar dari Allah Yang Maha Kuasa lagi Maha Perkasa.
Di saat yang sama, Hizbut Tahrir juga menyampaikan, rentetan serangan atas entitas penjajah Yahudi tersebut merupakan gambaran bahkan teladan dari sekelompok pemuda umat, dan garda depan para pahlawannya, ketika mereka berjihad dan mencengangkan musuh.
Lebih dari itu, ungkapnya, akhirnya bisa dibayangkan keburukan apa lagi yang bakalan menimpa entitas penjajah Yahudi jika kekuatan umat dan para pahlawan lainnya bersatu, mendukung dan menolong para pahlawan pembebasan Palestina.
“Bagaimana jika tentara di Yordania dan Mesir mengobrak-abrik perbatasan entitas yang sangat mereka khawatirkan?” misalnya.
Sebagaimana penaklukan di era Umar al-Faruq dan Shalahuddin al-Ayyubi atas tanah Palestina, seruan atas kaum Muslim kali ini pun untuk meraih kehormatan, kemenangan besar dan mengembalikan kepada umat ini suatu kejayaan Islam.
“Sungguh, hari ini adalah perkara besar. Maka dari itu, tolonglah agama kalian dengan menolong tanah yang diberkahi dan rakyatnya,” pungkasnya.[] Zainul Krian